Android versus Blackberry

Sunday, April 21, 2013

I dont know why the users of those gadgets always fight like a bunch of idiots.
___________
Aku mau cerita nih.
Bulan februari lalu, akhirnya aku memutuskan untuk ganti handphone. Dari blackberry menjadi android. Lumayan sulit sih buat memutuskan ganti gadget, secara aku emang butuh bbm buat keep in touch sama mas bewok di pekalongan sana. Emang lah ya, applikasi chat sekarang buanyak macemnya, tapi melihat kemampuan BB (gemini curve edge) sedikit khawatir aja komunikasi via dunia maya bakalan terganggu.

Nah, sekarang sudah 2bulan nih aku pakai Shiro (samsung S3 mini). Dan terjawab sudah kekhawatiranku sebelumnya. Chattingan tetep lancar terkendali walopun aku dan mas bewok masing masing memakai gadget yang berlawanan. Kita biasa pakai applikasi KakaoTalk yg superunyu itu untuk saling mengabarkan keadaan. Tapi akhir2 ini juga sering pake WeChat karena dibanding Kakao yang sering error di BB, WeChat lumayan lancar.
___________

Nah loh, kalo cinta aku aja bisa bersatu (err) dengan dua gadget yg berlawanan tersebut, kenapa para pengguna maniak itu ga bisa berenti bertengkar di dunia maya berkomentar jelek dan membanggakan gadgetnya abis-abisan ya? Seakan akan mereka brand ambassador penting utusan planet namec dengan misi menyelamatkan dunia dengan gadget mereka.
Delusional sekali.

Bukannya setiap beli gadget apalagi smartphone kita bisa melihat dengan jelas specs dan fitur2 untuk menimbang kemampuan benda tersebut?
So, what the hell are they fighting for?

Is it an act of trolling or just stupid? --"

No comments:

Post a Comment